Padang - Kota Padang sebagai wilayah rawan bencana menuntut...
Padang - Kota Padang sebagai wilayah rawan bencana menuntut kesiapsiagaan tinggi dari setiap elemen masyarakat untuk meminimalisir dampak ketika sewaktu-waktu bencana datang.
Momentum Hari Kesiapsiagaan Bencana
Nasional (HKBN) 2025 yang diperingati setiap 26 April dimanfaatkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang untuk meningkatkan kesiapsiagaan warga sekolah, seperti murid, guru, dan tenaga pendidik melalui
simulasi kebencanaan yang digelar di sejumlah sekolah, Sabtu (26/4/2025).
Kalaksa BPBD Kota Padang, Hendri Zulviton
menyebut, dari simulasi kebencanaan yang
dilakukan diantaranya simulasi gempa bumi
dan evakuasi tsunami.
"Simulasi melibatkan langsung siswa, guru, dan tenaga kependidikan. Pendampingan dilakukan oleh BPBD Kota Padang, Dishub, Kepolisian dan KSB," katanya.
#FadlyAmran
#MaigusNasir
#TimProduksiFA
#Untukkejayaankotapadang
#harikebencanaannasional
#padangsigapbencana