Media Information - IMAGE

Home / Instagram / 18296602027169620
post
post

Ciptakan Atlet Muda Bulutangkis Terbaik Lewat Turnamen Padang Open...

Ciptakan Atlet Muda Bulutangkis Terbaik Lewat Turnamen Padang Open 2025 Padang - Upaya pengembangan atlet sedari dini terus dilakukan Pemerintah Kota (Pemko) Padang, selain lewat pembinaan usia muda, kejuaraan atau turnamen usia muda juga terus dihadirkan. Turnamen bulutangkis Padang Open 2025 jadi salah satu wadah yang dihadirkan Pemko Padang melalui Dinas Pemuda Olahrahraga (Dispora) daerah setempat untuk menyaring atlet bulutangkis muda sedari dini. Berlangsung di Hall Datuak Belimbing, Kecamatan Belimbing, Turnamen Padang Open 2025 berlangsung selama empat hari, mulai 15 April 2025 sampai dengan 18 April 2025. Puluhan pebulutangkis muda se-Kota Padang ikut ambil bagian pada turnamen ini. Juga ada pebulutangkis luar Kota Padang yang sengaja diundang pihak panitia untuk meningatkan persaingan. Kepala Dispora Kota Padang, Afriadi mewakili Wali Kota Padang untuk membuka kegiatan tersebut, Selasa (15/4/2025) mengungkapkan bahwa Wali Kota Fadly Amran bersama Wakil Wali Kota Maigus Nasir mendukung penuh kegiatan pengembangan atlet-atlet muda Kota Padang. "Untuk itu, kami mengucapkan terimakasih terhadap anggota DPRD Kota Padang, Erianto yang menyalurkan pokok-pokok pikirannya untuk menggelar kejuaraan ini," kata Afriadi. Sesuai arahan Wako Fadly Amran dan Wawako Maigus Nasir, atlet bulutangkis Kota Padang harus dapat bersaing dan berprestasi tidak hanya di tingkat kota tapi juga harus dapat mewakili Sumbar dan nasional. "Dan melalui turnamen ini kita berharap dapat menemukan talenta-talenta bulutangkis terbaik Kota Padang untuk nanti dapat bersaing di tingkat provinsi seperti Porprov dan tingkat nasional seperti PON," ujar Afriadi. #FadlyAmran

Lainnya

kota-padang

Di langit Nusantara, mereka berjaga. ✈️✨ Komando Operasi Udara Nasional (Koopsudnas) adalah ..

kota-padang

Bersiaplah menyambut era baru di Kota Padang! Wali Kota dan Wakil Walikota Padang siap memimpin ba ..

kota-padang

Mendapat Ucapan Selamat dari Presiden RI Wali Kota Padang, Fadly Amran dan Wakil Wali Kota Padang, ..

kota-padang

SELAMAT HARI PEKERJA INDONESIA! 🇮🇩🔥 Setiap generasi punya caranya sendiri dalam bekerja, t ..

kota-padang

Fadly Amran - Maigus Nasir Dilantik, Padang Punya Wali Kota dan Wakil Wali Kota Baru Jakarta - Pres ..

Kirim Rating

AI ChatBot

Hi! How can I help you?